Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2011

ANALISIS TEKNIKAL

Analisis teknikal Merupakan satu studi tentang tindakan atau aksi pasar, dengan bantuan grafik-grafik tertentu. Analisis ini dibuat dengan keadaan harga, fluktuasi pasar srta analisis perkiraan ( estimasi ) dengan menggunakan perhitungan matematis mengenai pergerakan harga di waktu lampau untuk memperkirakan harga di waktu mendatang. Asumsi-asumsi dalam analisis teknikal Pasar mempertimbangkan semua persoalan Para analisis teknikal percaya bahwa semua yang mempengaruhi terhadap harga pasar akan dicerminkan dalam harga tersebut, olehkarna itu studi tentang tindakan atau aksi harga adalah persoalan yang perlu diketahui. Harga bergerak mengikuti arah aliran Para analisis teknikal percaya bahwa harga bergerak mengikuti arah aliran tertentu. Selanjutnya para investor dapat saja mengikuti arah aliran yang berlaku sehingga arah aliran tersebut berputar arah. Sejarah akan berulang Analisis teknikal akan melihat ataupun menyelidiki psikologi pasar, grafik (chart) digunakan